Siapkan Generasi Muda Berkarakter Serda Syaiful Rahman Aktif Dalam Program Babinsa Masuk Sekolah 

    Siapkan Generasi Muda Berkarakter Serda Syaiful Rahman Aktif Dalam Program Babinsa Masuk Sekolah 

    PAMEKASAN - Serda Syaiful Rahman, seorang Babinsa dari Koramil 0826-10 Waru, Pamekasan, terus berperan aktif dalam memperkuat pendidikan karakter di lingkungan sekolah melalui program Babinsa Masuk Sekolah.

    Hadir di SDN 1 Waru, Serda Syaiful Rahman memberikan wawasan kebangsaan kepada siswa sebagai upaya untuk mendukung persiapan generasi muda dengan karakter yang kuat dan berwawasan kebangsaan.

    Dalam pernyataannya, Serda Syaiful Rahman mengatakan bahwa langkah ini merupakan komitmen TNI dalam membangun pondasi moral dan kepribadian yang kokoh pada anak-anak sekolah dasar.

    "Langkah ini diharapkan dapat membantu mencetak generasi muda yang memiliki karakter yang baik serta cinta tanah air, "tuturnya.

    Danramil 0826-10 Waru Kapten Cba Benny Purwanto mengatakan, maksud tujuan kegiatan tersebut untuk mewujudkan siswa-siswi yang memiliki sikap disiplin dan berakhlak mulia.

    "Dengan program Babinsa Masuk Sekolah diharapkan akan dapat membentuk siswa-siswi yang berkarakter, memiliki sikap disiplin dan berahlak mulia, "ujarnya.

    “Untuk mencapai kondisi yang diharapkan ini, salahsatunya melalui kegiatan pembinaan wawasan kebangsaan di sekolah–sekolah dengan program Babinsa Masuk Sekolah, " terangnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Wujud Bela Sungkawa, PJU Polres Pamekasan...

    Artikel Berikutnya

    KPU Resmi Umumkan Pemenang Pilpres 2024,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami